Wednesday

Modifikasi Nokia X, Garansi Hangus!

Nokia X merupakan smartphone berbasis android pertama yang diproduksi oleh Nokia. Sebagaimana yang kita ketahui, smartphone berbasis android adalah smartphone yang mudah dilakukan modifikasi atau gampang diotak-atik oleh penggunanya agar sesuai dengan keinginan. 

Nokia X
Hadirnya android pada ponsel besutan Nokia memberikan angin segar bagi para pecinta produknya. Kini pecinta Nokia dapat menggunakan fitur-fitur android dalam smartphone kebanggaan mereka seperti pengguna ponsel android milik pabrikan Samsung dan Sony yang lebih dulu menggunakan sistem operasi tersebut.

Namun ada kabar yang sedikit mengecewakan, pengguna Nokia X tidak dapat mengotak-atik smartphonenya seperti pengguna dari brand lain. Nokia menegaskan akan mencabut garansi yang diberikan jika posel ternyata telah di root. Hal ini ditegaskan oleh pihak Nokia sendiri, yang menyatakan bahwa ponsel Nokia X yang telah di root / disesuaikan oleh pengguna maka garansi akan dibatalkan oleh Nokia.

Pembatalan garansi yanng dimaksud adalah garansi resmi Nokia yang diberikan kepada pengguna selama 1 tahun. Jika sobat ingin menyesuaikan atau men-root ponsel sesuai keinginan sobat, maka sebaiknya lakukan itu setelah ponsel berumur 1 tahun berada di tangan sobat, karena garansi resmi Nokia sudah habis masanya.

Nah sobat, sebelum melakukan sesuatu harap memikirkanya kembali masak-masak agar tidak menyesal kemudian, karena penyesalan tidak datang di muka tapi di belakang. Maksudnya, berfikirlah kembali jika sobat mempunyai keinginan untuk memodifikasi smartphone kesayangan sebelum masa garansi resmi habis.

Sekian dulu tentang Nokia X, baca Spesifikasi dan harga Nokia X terbaru.

No comments:

Post a Comment

Apa Komentar Anda?